Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Arak-Arakan Patung Tuan Meninu di Larantuka, Flores Timur, NTT

Kegiatan itu sebagai rangkaian penting tradisi Semana Santa Larantuka yang berlangsung turun-temurun dan menjadi simbol iman serta budaya warga Flores Timur

Bisnis.com, JAKARTA - Prosesi Laut Tuan Meninu dari Kapela Tuan Meninu Kelurahan Sarotari Tengah menuju Pantai Kuce Kelurahan Pohon Sirih, yang merupakan rangkaian dari Prosesi Semana Santa di Kota Larantuka, NTT, berjalan aman dan kondusif walaupun sempat dilanda hujan. Rangkaian prosesi dimulai dengan berdoa dan penciuman Tuan oleh umat serta peziarah, dan dilanjutkan perarakan laut dengan diikuti 76 kapal.

Prosesi Anta Tuan merupakan salah satu rangkaian penting dalam tradisi Semana Santa Larantuka yang sudah berlangsung secara turun-temurun dan menjadi simbol iman serta budaya masyarakat Flores Timur.

Arak-Arakan Patung Tuan Meninu di Larantuka, Flores Timur, NTT
Peziarah membawa patung Tuan Meninu (patung bayi Yesus) menggunakan sampan melewati arus Laut Selat Gonzalu di Pantai Kuce, Larantuka, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Jumat (18/4/2025). Antara/Mega Tokan/sgd/foc.
1 / 3
Arak-Arakan Patung Tuan Meninu di Larantuka, Flores Timur, NTT
Sampan yang membawa patung Tuan Meninu (patung bayi Yesus) tiba di Pantai Kuce, Larantuka, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Jumat (18/4/2025). Antara/Mega Tokan/sgd/foc.
2 / 3
Arak-Arakan Patung Tuan Meninu di Larantuka, Flores Timur, NTT
Peziarah menyalakan lilin saat berlangsung arak-arakan patung Tuan Meninu (patung bayi Yesus) menuju Armida Kuce di Pantai Kuce, Larantuka, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Jumat (18/4/2025). Antara/Mega Tokan/sgd/foc.
3 / 3

Foto Lainnya

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Berita Terkini lainnya

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro