Bisnis.com, JAKARTA - PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) bagian dari MINDID memperingati hari mangrove sedunia dengan menanam 2.000 bibit mangrove di kawasan pesisir Pasi-Pasi, Malili, Sulawesi Selatan
Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi restorasi jangka panjang PT Vale yang dilaksanakan bersama TNI Angkatan Laut (Danlantamal VI Makassar), Pemerintah Kabupaten Luwu Timur, organisasi konservasi, serta masyarakat sekitar, sebagai bentuk komitmen nyata praktik pertambangan yang berkelanjutan dan bertanggung jawab.
Kawasan wisata yang dikelola pemerintah desa setempat dilengkapi sejumlah fasilitas termasuk jalur tracking yang dikembangkan untuk mendorong peningkatan kunjungan wisata dan kesejahteraan warga sekitarnya terutama dengan kehadiran UMKM.